Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara


Awalnya saya mencari-cari dimana Skotlandia? Dimana letak negara ini? Kalian tahu dimana?
Beberapa tahun kemudian saya tahu dimana letak Skotlandia.
Secara letak, negara ini memang satu pulau dengan Inggris—juga Wales. Dulu Skotlandia adalah negara yang terpisah dari Inggris, termasuk budayanya, pemerintahannya, sejarahnya, rajanya, alat ukurnya, alat timbangannya. Tapi saat ini dia masuk kedalam Inggris—kita mengenalnya begitu—atau lebih tepatnya Kerajaan Inggris Raya atau United Kingdom.
Sejatinya, Britania Raya terdiri dari negara-negara bagian: Skotlandia, Wales, Inggris, dan Irlandia Utara. Apa di sekolah kita mempelajari ini? Tentu saja tidak karena kita bukan negara Inggris. Tapi tidak ada salahnya kita mengetahui sedikit sejarahnya.
Beberapa penemu terkenal, seperti Bell, berasal dari Skotlandia. Tidak memakai nama ‘Inggris’. Maka, pasti kita akan bertanya-tanya dimana Skotlandia.
Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara adalah negara yang berbeda satu sama lain. Seperti Jawa dan Kalimantan. Keadaan geografisnya pun berbeda. Tapi, sama seperti halnya bule yang tidak bisa membedakan mana orang Jawa dan Sumatra, begitu pun saya. Semuanya sama saja: bule. 

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

I really thank you for looking and read my blog. Have a nice day! And always be a good person everyday

0 komentar:

Posting Komentar