Awal Suka Rusia

Rusia??
Kadang kita tidak pernah tahu bahwa ada benang merah yang mengurai yang menunjukkan satu hubungan peristiwa dalam hidup kita dengan peristiwa yang lain. Mungkin kita baru menyadarinya saat hubungannya terlihat lebih jelas. Setidaknya kita perlu lebih dari satu petunjuk untuk tahu hubungannya.
Saat saya SD kelas tiga atau empat, saya pernah membaca majalah seukuran buku novel. Di sampulnya tertulis beberapa artikel penting dunia saat itu. Seperti kematian Princess Diana dan artikel tentang Firaun yang memiliki 100 anak. Ada banyak artikel di majalah tadi, termasuk pengorbanan manusia yang dilakukan suku Aztec untuk dewa mereka.
Awalnya saya hanya membaca artikel-artikel yang menarik. Sampai saya membaca artikel tentang keluarga kekaisaran Rusia yang terakhir. Inti dari artikel itu adalah pencarian dan penemuan kuburan keluarga kekaisaran yang dibantai oleh para revolusioner.
Saya sudah tidak ingat dengan artikel itu saat lulus SD. Tapi saya malah membuat cerita yang salah satu tokohnya orang Rusia. Tidak sengaja saya membaca komik tentang keluarga kekaisaran Rusia--Anastasia Club. Dari situ saya tahu kalau banyak cerita yang berkembang tentang sisa dari keluarga kaisar yang masih hidup--tapi bukan itu yang saya cari. Dari komik saya tahu sedikit tentang keluarga Tsar Nicholas II--hanya sebatas yang dari komik.
Lulus SMA, saya membuat cerita yang nama-nama tokohnya sedikit campuran nama anak-anak Tsar Nicholas II. Saya kemudian mencari artikel tentang Tsar dan keluarganya dari wikipedia. Yang membuat menarik adalah hubungan Tsarina dengan Inggris. Saya pernah membaca artikel tentang keluarga kerajaan Inggris dan beberapa raja dan ratunya. Itu menunjukkan bahwa keluarga kerajaan di Eropa saling terhubung. Seperti kita ketahui--terutama dari film-film--adalah hal yang umum kalau antar kerajaan saling menjalin hubungan lewat pernikahan.
Saya tadinya tidak berpikir banyak tentang Rusia, tapi ada saja hal yang saya temukan yang ujung-ujungnya tentang Rusia. Seperti novel karya Habiburrahman El-Sirazy, Bumi Cinta, yang mengambil setting Rusia. Terakhir adalah cerita tentang Alexander Pushkin--sastrawan Rusia yang sangat dicintai rakyatnya.
Tidak banyak yang saya ketahui tentang Rusia. Tapi itu sudah cukup membuat saya menyukai Rusia. Ditambah lagi Islam juga berkembang dengan baik di Rusia selama berabad-abad. Mungkin suatu saat saya akan berkunjung ke Rusia dan melihat masjid Biru yang diminta dibuka kembali saat Sukarno melakukan lawatan ke Rusia--yang saat itu masih menjadi Uni Soviet.

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

I really thank you for looking and read my blog. Have a nice day! And always be a good person everyday

0 komentar:

Posting Komentar