Tulisanku di Buku "Every Moment Counts"

Rabu, akhir bulan April, paket buku yang dinanti tiba. Ada dua buku yang dibungkus kertas kado biru manis. Pelan-pelan aku buka. Yeay, isinya sesuai, ada dua. Hehe...
Aku tidak langsung membacanya. Bungkus plastiknya udah aku buka, sih. Aku hanya buka-buka, lihat sekilas. Kayak mimpi? Iya!!!
Hampir setahun lalu, Ramadhan tahun lalu, aku ikut kirim tulisan tentang hikmah apa saja yang terjadi di bulan Ramadhan. Aku juga gak nyangka bisa masuk empat belas cerita terpilih. Dan yang paling enggak nyangka akan dibukukan. Enggak pernah deh sebelumnya lomba-lomba tulisan di Storial dibukukan.
Lewat proses panjang, yang beneran aku baru tahu ternyata proses untuk jadi buku lama, akhirnya menjelang Ramadhan tahun ini, buku kumpulan tulisan hikmah Ramadhan, yang berjudul "Every Moment Counts" sudah bertengger di toko buku. Aku sampai ke toko buku di Depok. Mau cari buku "Zoom In Zoom Out Your Views" yang taunya di Gramed, TM Bookstore, dan Toko Gunung Agung enggak ada, aku nyambi nyari buku bersampul hijau ini. Hihi, ada di TM Bookstore. Tapi pas di Gunung Agung, lupa nyari. Fokus nyari yang Zoom In itu.
Rasanya masih kayak mimpi. Walau hanya satu cerita kecil, tapi udah seneng. Udah alhamdulillah.
Semoga kalian beli, yah?

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

I really thank you for looking and read my blog. Have a nice day! And always be a good person everyday

0 komentar:

Posting Komentar